Ketangi bersatu, menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila sebagai wujud cinta negeri Indonesia tercinta

Artikel

149 KK Menerima BLT Dana Desa Tahap 5

29 September 2020 21:25:01  ISTINING RAHAYU AmdKeb  663 Kali Dibaca  Berita Desa

Selasa, 29 September 2020 bertempat di Balai Desa Ketangi telah disalurkan Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa Tahap 5 (Bulan September) untuk 149 KK. Semua penerima diharuskan mematuhi protokol kesehatan yakni wajib memakai masker Sebagaimana Peraturan Bupati Nomor 34 Tahun 2020. Kegiatan pagi itu berlangsung kondusif tidak ada desak-desakan seperti tahap pertama.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 50 tahun 2020, bahwa BLT dana Desa diberikan selama 6 bulan yakni bulan April, Mei, Juni dengan nominal Rp.  600.000,-/bulan dan bulan Juli, Agustus, September dengan nominal Rp. 300.000,-/bulan. Memang untuk penyaluran BLT dana Desa bulan Agustus sedikit terlambat karena menyesuaikan peraturan yang ada. Tapi itu tidak menjadi persoalan, karena yang terpenting bagi masyarakat mereka tetap mendapatkan bantuan tersebut.

Beberapa penerima yang tidak bisa mengambil langsung dapat diwakilkan oleh keluarga yang masih satu KK dengan menyertakan surat kuasa bermaterai 6.000. Surat kuasa ini menjadi pegangan Pemerintah Desa jika ada pemeriksaan dari inspektorat. Namun untuk penerima yang sudah lanjut usia atau baru saja melahirkan sehingga tidak memungkinkan dating langsung ke balai desa, maka Perangkat Desa akan kunjungan langsung ke rumah.

Babinsa dan Bhabinkamtipmas juga ikut andil mengawasi penyaluran BLT Dana Desa. Pemerintah Desa berharap bantuan yang sudah diberikan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Seperti dalam pesan Bapak Bupati Rembang H. Abdul Hafidz, bantuan yang sudah diberikan diharapkan untuk membeli kebutuhan pokok dan sembako.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Peta Desa

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Ds. Ketangi Kec. Pamotan. Kab. Rembang
Desa : Ketangi
Kecamatan : Pamotan
Kabupaten : Rembang
Kodepos : 59261
Telepon :
Email : [email protected]

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:49
    Kemarin:311
    Total Pengunjung:193.110
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:192.168.36.253
    Browser:Tidak ditemukan